Mengatur iCloud pada Mac Anda

Untuk menggunakan iCloud di Mac, Anda harus masuk ke iCloud menggunakan ID Apple yang sudah ada, atau yang baru dibuat, lalu pilih fitur iCloud yang ingin digunakan.

Catatan: Jika Anda masuk ke iCloud saat pertama kali menggunakan Mac, Anda dapat mengubah pengaturan iCloud setiap saat. Untuk informasi lainnya, lihat Mengubah pengaturan fitur iCloud.

Panel iCloud pada Preferensi Sistem, bersiap untuk penulisan nama Apple ID dan sandi
  1. Pilih menu Apple > Preferensi Sistem, lalu klik iCloud.

    Buka preferensi iCloud untuk saya

  2. Masukkan ID Apple Anda, lalu ikuti instruksi di layar.

    Penting: Pastikan untuk menggunakan ID Apple yang sama untuk iCloud di semua perangkat Anda.

    Jika Anda ingin menggunakan satu ID Apple untuk iCloud dan ID Apple yang berbeda untuk iTunes Store, App Store, dan iBooks Store, pastikan bahwa Anda menulis ID Apple yang ingin digunakan untuk iCloud di sini. Untuk informasi selengkapnya, lihat artikel Dukungan Apple Menggunakan ID Apple untuk iCloud and iTunes.

  3. Jika ingin Mac ini mengunduh musik iTunes dan pembelian aplikasi yang dilakukan di perangkat yang lain, Anda dapat meminta untuk mengunduh otomatis di iTunes.

Untuk menyiapkan iCloud di perangkat iOS, Apple TV, atau komputer Windows, ikuti instruksi di halaman web Cara menyiapkan iCloud.